ESQ Business School didirikan 2012 oleh Dr. (H.C.) Ary Ginanjar Agustian bersama (Alm) Prof. Ir. Surna Tjahja Djadjadiningrat, M.Sc., P.Hd, dua tokoh yang memiliki komitmen kuat terhadap pendidikan karakter dan kepemimpinan yang berlandaskan nilai-nilai spiritual.
               
              ESQ Business School hadir dengan keyakinan bahwa masa depan yang besar tidak hanya dibangun oleh kecerdasan intelektual (IQ), melainkan juga oleh kekuatan emosional (EQ) dan kedalaman spiritual (SQ). Ketiga dimensi ini saling melengkapi; IQ menumbuhkan kemampuan berpikir logis dan analitis; EQ menumbuhkan empati, kerjasama dan ketangguhan menghadapi tantangan; SQ menanamkan nilai, makna dan arah hidup yang menuntun setiap tindakan.